BERITAKINI talentafmnews.com – Bakal Calon (Balon) Bupati Lombok Tengah, Drs.H.Dwi Sugiyanto,MM pada rabu 5/1/2020, mendaftar ke DPC PBB Lombok Tengah di Jalan Raya Puyung Jonggat.
H.Dwi Sugiyanto datang ke PBB didampingi sejumlah tim dan langsung ditemui oleh Ketua Tim Desk Pilkada DPC PBB Lombok Tengah, Drs.H.Pahrurrozi,SH, Ketua DPC PBB Lombok Tengah, Lege Warman,S.Ag, Sekretaris DPC PBB Lombok Tengah, Didik Ariesta,S.Ag, M.Pdi, Bendahara DPC PBB Lombok Tengah, dan sejumlah kader PBB lainya.
Pada kesempatan tersebut, H.Dwi sapaan akrab Balon Bupati ini menyampaikan, dirinya mendaftar sendiri untuk dirinya selaku Balon Bupati dan tanpa pasangan.
“Tetapi nanti saya akan arahkan Balon Wakil kami untuk segera daftar ke PBB juga agar segera bisa ditindak lanjuti oleh PBB juga,”katanya.
H.Dwi pada saat mendaftar tersebut sempat menyampaikan visi dan misinya dihadapan pengurus PBB.
Sementara itu, Ketua DPC PBB Lombok Tengah, Lege Warman menyampaikan, H.Dwi Sugiyanto merupakan Balon yang pertama kali melakukan pendaftaran ke PBB.
“Kami mulai membuka pendaftaran pada hari rabu, besok Pilkada Loteng juga pada hari rabu, hari ini Pak Dwi mendaftar hari rabu, mungkin ini pertanda bagi kita semua,”katanya.(tim)