Home / Peristiwa / Helikopter PT.Carpediem Air Jatuh Di Desa Kawo Pujut

Helikopter PT.Carpediem Air Jatuh Di Desa Kawo Pujut

BERITAKINI talentafmnews.com – Sebuah peswat heliopter pada Minggu 14/7/2019 jatuh di pematang sawah  warga di Desa Kawo Kecamatan Pujut Lombok Tengah. Seluruh penumpang selamat dan segera dilarikan ke RSUD Praya Lombok Tengah.

Kepala Desa Kawo, Kandar kepada Talentafm menuturkan, jatuhnya pesawat itu pertama kali dilihat oleh warga yang saat itu sedang bertani didekat sawah lokasi jatuhnya pesawat tersebut.

“Pesawat itu jatuh sekitar jam 2 siangm saat matahari sedang terik. Entah darimana datangnya tiba-tiba dilihat jatuh begitu saja oleh warga yang kemudian berteriak meminta pertolongan warga lain,”kata kades.

Sejauh yang ia ketahui dari lokasi, peswat itu membawa 4 orang penumpang terdiri dari 1 orang perempuan dan 3 laki-laki.

Sementara itu, keterangan dari pihak Lapdal menyebutkan, pesawat dengan operator PT. Caroediem Air tersebut, jatuh persis diluar pagar Bandara Internasional Lombok. Dengan Type a/c : B206L4 Registrasi : PKCDV Route : LBJ – LOP.

Pesawat itu diterbangkan oleh pilot Capt. KUSTIYADI membawa penumpang  POB from LBJ 3 PAX antara lain atas nama,  LUKA MARIE (DEUTSCH), NICHOLAS ALEXANDER (UK) dan  DONOSO LILLO (CHILE)

Data penerbangan menyebutkan, terakhir contact tower (sudah mengarah ke r/w 31) 14.03 LT. (Bambang S)

About Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *