Home / Peristiwa / Lalu Hizzi Minta Dispar Atensi Program KORMI

Lalu Hizzi Minta Dispar Atensi Program KORMI

BERITAKINI talentafmnews.com – Ketua Umum, Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Lombok Tengah NTB, Lalu Hizzi, Senin 31/1/2022 mengingatkan Dispar setempat mengantensi programnya.

Seperti yang dilakukan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno, berkolaborasi dengan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) menjalankan program wisata bugar di lima destinasi super prioritas di tahun 2021 lalu

Sandiaga mengatakan, KORMI Nasional merupakan organisasi olahraga yang menanungi lebNIih dari 60 induk organisasi olahraga di Indonesia.

Organisasi ini secara konsisten membuat masyarakat agar tetap sehat dan bugar, Sandiaga Optimistis Indonesia Jadi Tujuan Paling Diminati Wisatawan) Karenanya, lanjut Sandiaga, konsep olahraga rekreasi yang dipadukan dengan tiga pilar utama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yakni, adaptasi, inovasi, dan kolaborasi, sangat relevan dilakukan di masa pandemi ini ucapnya ketika itu

Sementara Ketua Umum KORMI Lombok Tengah merasa sangat kecewa terhadap sikap Dispar yang acuh dan tidak melibatkan KORMI secara aktif.

“Padahal KORMI selama ini sangat kreatif dalam memunculkan ide-ide dan gagasan konstruktif yang sangat bersinggungan dengan apa yang lakukan oleh Kemenparerkaf sebelumnya” Tegas pria gondrong itu

Selama ini KORMI Kabupaten Lombok Tengah telah melakukan beberapa kegiatan yang sangat relevan dengan kesehatan dan kebugaran dimana dimasa pandemi sekarang ini sangat membutuhkan kesehatan dan kebugaran

Lalu Hizzi juga telah menyampaikan baik secara tertulis maupun lisan langsung di ruangan SEKDA Lombok Tengah Lalu Firman Wijaya dan Kabid SDM Dispar Lalu Muhammad Hatta, bahwa KORMI Lombok Tengah akan menggelar Festival Olahraga, Seni dan budaya permainan tradisional sebagai rangkaian dari Event Bau Nyale mulai tanggal 10 sampai dengan tanggal 13 Pebruari 2022.

Oleh sebab itu, melalui Sekda Lombok Tengah Lalu Hizzi menekan Dispar agar agenda acara KORMI tersebut didukung secara penuh.

About Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *