BERITAKINI talentafmnews.com – Rapat kegiatan Top Event Bau Nyale 2019 mulai digelar oleh Pemkab Lombok Tengah, Rabu 9/1/2019 dipimpin Sekda Lombok Tengah, Kadis Pariwisata Provinsi NTB dan jajaran pejabat Pemkab Lombok Tengah serta istansi terkait lainya.

Kadis Pariwisata Provinsi NTB, Drs.HL.Muhammad Faozal pada rapat tersebut, sampaikan rencana kegiatan rangkaian Event Pesona Bau Nyale 2019.
Adapun rangkainya tidak jauh beda dengan tahun lalu, namun tahun ini akan diawali dengan kegiatan, Mandalika Berzikir yang kemudian dilanjutkan dengan rangkaian lainya seperti peresean, Parade Budaya, Poto Contes, Pemilihan Putri Mandalika, Kreatif Dialog, Bazzar Kuliner dan terakhir acara puncak yang dikemas dalam closing ceremony Pesona Bau Nyale 2019.
“Nanti kalau ada perubahan kita diskusikan pada rapat berikutnya. Yang terpenting saat ini, Lombok Tengah segera lakukan Sangkep Warige untuk menentukan tanggal atau hari H Bau Nyale,”katanya.
HL.Moh.Faozal menambahkan, tidak menutup kemungkinan kalau Pesona Bau Nyale 2019 ini nanti akan dihadiri Presiden RI, Ir.H.Joko Widodo.
Sementara itu, Sekda HM.Nursiah,S.Sos.M.Si menyampaikan, agar Dinas Pariwista dalam melakukan Sangkep Warige penentuan hari H Bau Nyale untuk melibatkan semua pihak sehingga tidak terjadi adanya dua lisme hari H Bau Nyale.
“Sekaligus kita akan perbaiki semua hal yang kurang pada pelaksanaan Bau Nyale tahun lalu. Saya berharap pada rapat-rapat berikutnya semua Pejabat harus dengan data, bawa laptop bawa asisten tampilkan dilayar,”tandas Sekda.
Sekda meminta agar para pegiat seni, ahli budaya dan ahli koreografer dan lainya untuk dijadikan konsultan agar tampilan tarian dan lainya benar-benar berkembang dan kwalitasnya melebihi tahun-tahun sebelumnya.
“Jangan yang ditampilkan itu-itu saja setiap tahun, harus ada perubahan kreatifitas semakin baik. Pesona Bau Nyale ini merupakan Top Event se-Indonesia artinya Kalender event pariwisata pertama Idonesia setiap tahunya,”jelasnya.
Kesimpulanya terang Sekda, kelas event meningkat dari Great event menjadi 1 Event Nasiona dengan 7 kegiatan jadi kegiatan tetap kecuali Creatif Dialog. Untuk Sangkep Warige yang rencananya akan dilaksanakan di Dusun Ende Desa Rembitan Pujut Lombok Tengah.
Rapat berikutnya lanjut Sekda, untuk menyempurnakan kegiatan Pesona Bau Nyale 2019 akan kembalikan dilakukan dalam waktu dekat untuk rapatmteknik semtara sangkep warige digelar Kamis 10/1/2019 pukul 09.00 wita di Ende Pujut.
“Kita paling tidak melaksanakan Nyale tahun ini memdekati sempurna dan agar semua dilaksanakan terencana dan tidak terkesan serba dadakan,”tutup Sekda. (Red)